Resensi: Belong to You karya Rufah Alfian (Cabaca)
ANTARA CINTA MASA LALU DAN KINI
Cinta adalah perkara yang tidak pernah ada habisnya. Di manapun manusia berada, cinta akan hadir, entah disadari atau tidak disadari. Namun, cinta ibaratnya angin, yang suatu hati menyejukan seseorang dan juga meninggalkannya. Seperti layaknya dalam novel Belong to You ini.
Awalnya Radith dan Karin menjalin hubungan. Sebagai mahasiswa penuh kebahagiaan, tanpa mereka sadari, mereka jatuh cinta. Hanya saja, karena suatu hal, hubungan keduanya menjadi renggang. Mereka menjauh dan tidak lagi berhubungan.
Karin pun menjalin hubungan percintaan dengan Abhi, seorang fotografer. Sayangnya, takdir sedang mempermainkan mereka bertiga.
Beberapa tahun kemudian, Radith dan Abhi tidak sengaja bertemu. Mereka berkenalan dan mulailah konflik utama dari novel ini, yakni bagaimana cinta akan berlabuh di antara dua pria itu? Siapakah yang akhirnya memenangi hati Karin?
Secara garis besar, novel ini cukup enak dinikmati. Walaupun sejujurnya, saya belum menemukan sesuatu yang unik dari Belong to You. Namun, bukan berarti novel ini tidak asyik untuk dibaca. Kamu bisa membaca Belong to You sembari menikmati minuman jeruk peras ditambah dengan biskuit cokelat. Selamat membaca.
Posting Komentar
0 Komentar